TUGAS BIK RESENSI FACEBOOK



FaCebook
Judul                           : Facebook
Penemu                       : Mark Zuckerberg
Tahun diluncurkan      : 4 februari 2004
Harga                          : USD200,000
Sinopsis Facebook     
Facebook (facebook) adalah sebuah layanan jejaring sosial dan situs web yang diluncurkan pada Februari 2004 yang dioperasikan dan dimiliki oleh Facebook, Inc. Pada Januari 2011, Facebook memiliki lebih dari 600 juta pengguna aktif.Pengguna dapat membuat profil pribadi, menambahkan pengguna lain sebagai teman dan bertukar pesan, termasuk pemberitahuan otomatis ketika mereka memperbarui profilnya. Selain itu, pengguna dapat bergabung dengan grup pengguna yang memiliki tujuan tertentu, diurutkan berdasarkan tempat kerja, sekolah, perguruan tinggi, atau karakteristik lainnya. Nama layanan ini berasal dari nama buku yang diberikan kepada mahasiswa pada tahun akademik pertama oleh administrasi universitas di AS dengan tujuan membantu mahasiswa mengenal satu sama lain. Facebook memungkinkan setiap orang berusia minimal 13 tahun menjadi pengguna terdaftar di situs ini.Facebook didirikan oleh Mark Zuckerberg bersama teman sekamarnya dan sesama mahasiswa ilmu komputer Eduardo Saverin, Dustin Moskovitz dan Chris Hughes. Keanggotaan situs web ini awalnya terbatas untuk mahasiswa Harvard saja, kemudian diperluas ke perguruan lain di Boston, Ivy League, dan Universitas Stanford. Situs ini secara perlahan membuka diri kepada mahasiswa di universitas lain sebelum dibuka untuk siswa sekolah menengah atas, dan akhirnya untuk setiap orang yang berusia minimal 13 tahun.Studi Compete.com bulan Januari 2009 menempatkan Facebook sebagai layanan jejaring sosial paling banyak digunakan menurut pengguna aktif bulanan di seluruh dunia, diikuti oleh MySpace.
Keunggulan Facebook
  1. Membantu kita untuk mendapatkan teman baru.
  2. Bagi yang mempunyai bisnis facebook ini bisa membantu untuk mempromosikan bisnis kita agar berkembang lebih luas.
  3. Kalau kita mempunyai saudara jauh situs ini bisa membantu kita untuk berkomunikasi dengan saudara jauh.
  4. Bisa memberikan informasi yang tidak kita ketahui.

Kelemahan Facebook
  1. Bisa membuat para pelajar menjadi malas untuk belajar dan membuat penggunaanya kecanduan facebook.
  2. Memberikan kesempatan bagi para orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan berbagai tindakan kejahatan.
  3. Membuat kita menjadi boros karena kita membeli pulsa dan ke warnet terus.
  4. Menyediakan situs-situs porno dan tidak ada keamanan bagi anak-anak SD.
Karena hal itu seharusnya situs jejaring sosial ini bisa menambah fasilitas keamanan yang lebih agar para pengguna yang bertujuan untuk bertindak kejahatan bisa berkurang. Dan seharusnya para orang tua bisa lebih memperhatikan aau mengawasi anaknya agar tidak terjerumus kedalam hal-hal yang bersifat negatif dari situs jejaring sosial ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2009 Peachesshinee. All rights reserved.
Bread Machine Reviews | watch free movies online by Blogger Templates